Lurah Susan Gak Punya Akun Twitter
Tokoh 22.20
Jakarta Susan Jasmine Zulkifli , Lurah Lenteng Agung,
Jakarta Selatan, memastikan kalau akun twitter yang mengatasnamakan dirinya adalah
akun palsu. Lurah Susan mengatakan, dirinya sama sekali tak punya akun Twitter.
"Bukan. Itu bukan saya," katanya seperti dikutip detik.com kemarin.
Munculnya akun @SusanJasmineZ itu membuat Lurah Susan khawatir.
Dia waswas kalau-kalau akun tersebut mencuit dan publik menganggap kalau itu
memang Lurah Susan. "Nanti dia ngomong aneh-aneh gimana? Busyet,"
kata Lurah Susan. "Bahaya bener itu."
Dalam cuitnya, akun @SusanJasmineZ mengatakan, "Saya
tetap bekerja dan tidak terganggu dengan aspirasi warga (Lenteng Agung) karena
semua keputusan ada di atasan saya."
Akun @SusanJasmineZ juga berkata, "Mari bekerja untuk
melayani rakyat dan mari untuk tetap saling menghormati dan saling menjaga
situasi Lenteng Agung tetap kondusif." Akun tersebut juga sempat mencolek
akun @fadjroeL, aktivis sosial yang dikenal punya banyak follower di Twitter.
Lurah Susan belakangan jadi perbincangan publik ketika
sebagian warga yang mengatasnamakan perwakilan warga Lenteng Agung, Jakarta Selatan,
menolak Lurah Susan memimpin di Lenteng Agung. Alasannya, kata perwakilan
warga, Lurah Susan yang katolik tak pantas memimpin Lenteng Agung yang warganya
mayoritas muslim.
Adapun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah bersikap akan
mempertahankan lurah hasil lelang jabatan itu di Lenteng Agung. Sementara
perwakilan warga berencana terus menolak keberadaan Lurah Susan.
JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :
Dikirim oleh GLOBAL MEDIA online
pada 22.20.
dan Dikategorikan pada
Tokoh
.
Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas